Invesnesia.com – Salah satu cryptocurrency teratas dan masuk ke top #40 dari segi market cap adalah VeChain (VET). Hingga hari ini Rabu (9/2/2022) pukul 18:00 WIb, koin kripto VET tepatnya berada di posisi ke-38 dengan total market cap lebih $4,1 miliar. Jumlah ini bahkan lebih tinggi daripada Axie Infinity (AXS) dengan $3,99 miliar. Dalam tujuah hari terakhir, harga koin crypto VET naik hampir 15%. Lalu, seperti apa prospek & prediksi harga VeChain 2022? Koin Vet berpotensi meroket?
Pergerakan Harga VeChain (VET)
Pergerakan harga VeChain (VET) sepanjang tahun 2021 cukup menjanjikan. Pada awal Januari, harga koin VET dibuka di sekitar $0,0187 dan ditutup menghijau $0,083 pada akhir Desember. Dengan begitu, crypto VET telah naik & meroket 344%. Apresiasi harga yang sangat signifikan ini memunculkan asumsi bahwa prospek & prediksi harga VeChain 2022 tampak cerah. Secara umum, pasar crypto sepanjang tahun lalu memang menggairahkan, dan tidak sedikit koin kripto yang mencapai level tertinggi sepanjang masa (all time high/ATH), termasuk VeChain yang mencapai ATH di $0,28 pada bulan April.
Sementara itu, ada awal tahun 2022 pasar kripto secara umum tampak sedikit lesu, dan penuh perjuangan khususnya sepanjang bulan Januari. Tercatat, sepanjang awal bulan rata-rata koin crypto turun & merosot lumayan tinggi. Hal ini juga terjadi pada VeChain (VET) yang mengalami kontraksi hampir 35% di bulan Januari, dengan level terendah di $0,043. Namun, bulan berjalan saat ini mulai tampak pulih, dan hingga hari ini harga koin VET telah merangkak naik hampir 20%. Pemulihan yang lebih cepat memicu sebuah prediksi harga VeChain 2022 yang dianggap memiliki prospek cerah.
Prediksi Harga VeChain (VET) 2022
Tertarik untuk melihat seperti apa prospek & prediksi harga VeChain 2022? Beberapa indikator teknikal berikut ini mungkin bisa menjelaskan hal itu.
1. Fibonacci Retracements (FR)
Pada grafik mingguan (weekly) terlihat harga VeChain saat ini bertengger di area 0 FR, di mana level support di sekitar $0,04 – $0,05 dan resistance terdekat berada di sekitar $0,1. Untuk periode jangka panjang, grafik koin crypto VET masih tampak uptrend, namun jangka menengah memperlihatkan tren mendatar atau sideways, dan grafik jangka pendek cenderung terlihat turun (downtrend). Saat ini, pergerakan harga koin kripto VET berada di area krusial yang menetukan arah harga selanjutnya. Jika VET mampu mempertahankan area ini sebagai support terendah, maka prospek & prediksi harga VeChain 2022 berpotensi melanjutkan apresiasi.
2. Bollinger Bands (BB)
Indikator bollinger bands (BB) VeChain (VET)untuk grafik weekly memperlihatkan kecenderungan harga yang begerak sideways. Namun, saat ini koin VET sedang berada di area bawah garis BB yang menunjukkan sinyal oversold. Hal ini memungkinkan crypto VET untuk naik ke atas. Sementara itu, garis awas & bawah BB yang saat ini saling merapat satu sama lain mengindikasikan proses konsolidasi dan terjadi volatilitas yang relatif rendah. Jika Anda mengambil posisi beli (buy) di sekitar harga saat ini, potensi untuk cuan hingga akhir tahun 2022 masih cukup potensial.
3. MACD
Mengacu pada indikator MACD untuk grafik mingguan, saat ini pergerakan VeChain (VET) masih dalam kecenderungan bearish. Hal ini begitu jelas terlihat dari MACD line yang masih berada di bawah signal line. Akan tetapi, ada potensi bahwa MACD line akan segera menembus dan bergerak di atas signal line dalam jangka pendek, paling lambat hingga akhir semester tahun 2022 ini. Jika skenario ini terjadi, itu menjadi sinyal beli (buy), atau prospek & prediksi harga VeChain 2022 berpotensi naik dan ditutup positif.
4. Commodity Channel Index (CCI)
Saat ini, indikator CCI dari grafik harga VeChain (VET) mingguan mulai bergerak membaik, berada di -88. Meskipun masih bernilai negatif/minus, setidaknya CCI mulai berada di atas -100. Sebagai informasi, saat CCI berada di bawah -100 (seperti -101, -102, dst), itu menjadi sinyal buruk karena tren harga sangat lemah sehingga harga masih berpotensi besar untuk merosot. Namun, saat CCI mulai berada di atas -100, tren lemah yang kuat mulai berkurang. Menarik untuk dilihat apakah CCI mampu bergerak di area positif, atau bahkan di atas +100 yang mengindikasikan kekuatan tren naik yang sangat tinggi.
Prospek VeChain (VET)
Prospek & prediksi harga VeChain 2022 masih berpotensi bergerak positif dan ditutup. Untuk saat ini, harga koin crypto VET cenderung sideways dan harga hari ini berada di area support terkuat. Ini bisa menjadi sinyal beli (buy) dan jika skenario berjalan baik, harga bisa menguat hingga akhir tahun, asumsi berada di sekitar $0,1 – $0,16. Sementara itu, prospek jangka panjang akan kembali pada proyek & basis fundamental dari cryptocurrency tersebut. Baca di sini: Review Proyek VeChain.