Salah satu indikator terpopuler untuk menilai ukuran suatu aset atau perusahaan adalah nilai kapitalisasi pasar atau market capitalization atau market cap. Ini juga berlaku pada pasar cryptocurrency. Sebagai aset kripto pertama di dunia, Bitcoin masih menempati peringkat ke-1 sebagai aset crypto dengan market cap terbesar.
Saat ini, industri mata uang digital berbasis blockchain ini tumbuh pesat yang melahirkan koin crypto alternatif (disebut altcoins) selain daripada Bitcoin. Mereka berusaha untuk melengkapi kekurangan Bitcoin dan bahkan menjadi basis utama untuk sejumlah platform terdesentralisai, misalnya Ethereum.
Jika Anda tertarik untuk mulai berinvestasi di pasar kripto yang relatif sangat fluktuatif, cryptocurrency dengan market cap yang lebih tinggi biasanya mampu menjaga stabilitas harga atau volatilitas yang lebih kecil. Nilai kapitalisasi pasar akan terus bergerak naik turun seiring dengan perubahan harga pasar.
Crypto Terbesar dari Segi Market Cap
Perhitungan atau rumus market cap yang dihasilkan dari harga pasar saat ini dikalikan dengan jumlah token yang beredar. Berikut 10 aset crypto dengan market cap terbesar saat ini (data per 10 Oktober 2022).
1. Bitcoin (BTC)
Sebagai pertanda mulainya era cryptocurrency, Bitcoin (BTC) masih menjadi koin yang dirujuk orang ketika mereka berbicara tentang mata uang digital. Pencipta Bitcoin yang misterius — dikenal sebagai Satoshi Nakamoto — memulai debut mata uang berbasis blokchain ini pada tahun 2009 dan telah naik harganya sejak saat itu. Saat ini, Bitcoin adalah aset kripto terbesar dari segi market cap, yaitu bernilai $372 miliar USD. Harga Bitcoin diperdagangkan pada $19.421 dan memiliki pasokan yang beredar sebesar 19.174.856 BTC.
- Harga Bitcoin hari ini: $421
- Kapitalisasi pasar (market cap): $372 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 19.174.856 BTC
2. Ethereum (ETH)
Ethereum — populer sebagai platform cryptocurrency — adalah koin kripto kedua terbesar dari segi market cap. Ethereum merupakan platform berbasis blockchain yang memiliki mata uang digital asli sendiri, yaitu Ether (ETH). Dengan fungsionalitas yang tinggi dan dibantu dengan ekosistem serta kontrak pintar (smart contract) Ethereum, Ether berhasil menjadi mata uang yang terpopuler.
- Harga Ethereum hari ini: $307
- Kapitalisasi pasar (market cap): $162 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 122.730.731 ETH
3. Tether (USDT)
Harga Tether (USDT) bergerak di sekitar $1 per koin karena aset kripto ini merupakan stablecoin. Stablecoin adalah jenis koin yang nilainya terkait dengan nilai aset tertentu, misalnya Tether dipatok terhadap Dolar AS (USD). Jadi, 1 USDT akan sama dengan 1 USD. Cryptocurrency Tether (USDT) sering bertindak sebagai media ketika trader berpindah dari satu crypto ke crypto lainnya. Alih-alih kembali ke dolar AS (USD), mereka menggunakan USDT. Namun, sejumlah orang khawatir bahwa Tether tidak sepenuhnya didukung dengan aman oleh cadangan dalam bentuk dolar AS, tetapi menggunakan utang tanpa jaminan dalam bentuk jangka pendek.
- Harga Tether hari ini: $1
- Kapitalisasi pasar (market cap): $68,38 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 68.371.859.091 USDT
4. USD Coin (USDC)
Sama seperti Tether, USD Coin (USDC) adalah stablecoin yang dipatok ke dolar AS (USD). Ini berarti bahwa nilai cryptocurrency ini tidak boleh berfluktuasi. Pendiri koin ini mengatakan bahwa itu didukung oleh aset yang sepenuhnya dicadangkan atau memiliki “nilai wajar yang setara” dan aset tersebut kemudian disimpan dalam rekening dengan lembaga AS yang diregulasi atau diatur.
- Harga USD Coin hari ini: $1
- Kapitalisasi pasar (market cap): $46 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 46.057.339.896 USDC
5. BNB (BNB)
BNB adalah mata uang kripto asli dari platform crypto exchange terbesar di dunia, Binance. BNB masuk ke dalam top 5 sebagai cryptocurrency terbesar dari segi market cap yang bernilai lebih $47 miliar. Meskipun pada awalnya dibuat sebagai token untuk membayar perdagangan diskon, Binance Coin (BNB) sekarang memiliki fungsionalitas yang lebih luas dan dapat digunakan untuk alat pembayaran serta membeli berbagai barang dan jasa.
- Harga BNB: $274
- Kapitalisasi pasar (market cap): $47 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 161.337.261 BNB
6. XRP (XRP)
Didirikan pada tahun 2012 yang pada awalnya dikenal sebagai Ripple, XRP adalah proyek crypto yang revolusioner dengan menawarkan sistem terbaru untuk cara membayar dalam banyak mata uang dunia nyata. Ripple mendukung transaksi lintas batas dengan menggunakan mekanisme tanpa kepercayaan untuk memfasilitasi pembayaran.
- Harga XRP hari ini: $0,52
- Kapitalisasi pasar (market cap): $26,29 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 46.057.339.896 XRP
7. Binance USD (BUSD)
Binance USD (BUSD) adalah stablecoin yang didukung dolar AS dari Binance dalam kemitraan dengan Paxos. Binance USD diluncurkan pada tahun 2019 dan diatur secara resmi oleh Departemen Layanan Keuangan New York. Saat ini, BUSD berjalan di atas blockchain Ethereum.
- Harga BUSD hari ini: $1
- Kapitalisasi pasar (market cap): $21,65 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 21.628.100.611 BUSD
8. Cardano (ADA)
Cardano adalah platform crypto dengan mata uang asli yang sangat populer, ADA. Cryptocurrency Cardano dibuat oleh salah satu pendiri Ethereum dan juga menggunakan kontrak pintar yang memungkinkan manajemen identitas. Saat ini, Cardano menempati posisi ke-8 sebagai aset kripto dengan market cap terbesar di bursa.
- Harga Cardano hari ini: $0,41
- Kapitalisasi pasar (market cap): $14,47 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 34.267.323.439 ADA
9. Solana (SOL)
Diluncurkan pada Maret 2020, Solana adalah cryptocurrency terbaru yang berhasil menarik perhatian pasar karena kecepatannya dalam menyelesaikan transaksi dan skalabilitas yang sangat baik. Mata uang kriptonya, SOL mampu meroket dan mencapai level tertinggi hampir $260 pada bulan November 2021, sementara harga SOL pada awal Januari dibuka di level $1,51. Ini menjadi apresiasi harga yang sangat signifikan. Namun, harga salah satu crypto terbaik dan revolusioner saat ini berada pada $32,72.
- Harga Solana hari ini: $32,72
- Kapitalisasi pasar (market cap): $11,76 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 357.159.608 SOL
10. Dogecoin (DOGE)
Pada mulanya dibuat sebagai lelucon, Dogecoin (DOGE) adalah crypto yang mengambil namanya dari meme internet dari seekor anjing Shiba Inu. Tidak seperti mata uang digital lain yang membatasi jumlah pasokan koin, Dogecoin memiliki pasokan tanpa batas. Token ini dapat digunakan untuk banyak hal, seperti pembayaran atau mengirim uang.
- Harga Dogecoin hari ini: $0,06
- Kapitalisasi pasar (market cap): $8,22 miliar
- Jumlah pasokan beredar (circulating supply): 132.670.764.300 DOGE
Pandangan akhir
Pasar crypto mendapat apresiasi dan popularitas yang sangat tinggi dalam satu dekade terakhir. Hingga hari ini, ada lebih banyak mata uang kripto atau altcoins yang hadir dengan proyek-proyek berbeda yang unik. Namun, tidak semuanya memberi dampak signifikan pada dunia nyata. Oleh karena itu, 10 aset crypto dengan market cap terbesar di atas bisa menjadi acuan jika misalnya Anda ingin berinvestasi padanya. Bagaimanapun juga, nilai kapitalisasi pasar menunjukkan dominasi suatu aset di industrinya, dan semakin besar nilainya, semakin kuat pengaruhnya. Jadi, 10 koin crypto tersebut juga bisa menjadi pilihan terbaik saat ini.